Home Blog Page 17

HIMASKI Mengadakan Kegiatan “FUN CHEMISTRY” di SMA Negeri 2 Sirenja

Himpunan Mahasiswa Kimia pada hari Selasa 05 Oktober 2021 beranjak ke SMA NEGERI 2 SIRENJA Kabupaten Donggala untuk mengadakan Kegiatan “FUN CHEMISTRY” dengan mengangkat TEMA “Bereksperimen Itu Seru”

Kegiatan ini merupakan program kerja dari Divisi Pendidikan dan Pelatihan HIMASKI FKIP UNTAD yang bertujuan mensosialisasikan sains dalam kehidupan sehari-hari khususnya penerapan dalam ilmu kimia

kedatangan Himpunan Mahasiswa Kimia disambut antusias oleh Kepala Sekolah, Guru serta Siswa Siswi SMA NEGERI 2 SIRENJA. Kemudian kegiatan disana HIMASKI memperkenalkan eksperimen Laboratorium Sederhana dengan menggunakan alat dan bahan yang ada di kehidupan sehari-hari.

HIMASKI Buka Puasa Bersama di Panti Asuhan Al-Fatiha

Minggu, (25/04/2021) Himpunan Mahasiswa Kimia Buka Puasa Bersama anak-anak dan pengurus Panti Asuhan Al-Fatiha, Desa Loru Sigi Biromaru

Dr. Kasmudin Mustapa, S.Pd,. M.Pd selaku pembina HIMASKI memberikan sambutan pada kegiatan Buka Bersama ini didampingi langsung oleh Ketua Himpunan Aldi Fahril Uke serta semua Pengurus yang hadir.

Kegiatan Buka Bersama ini bertujuan untuk Memberikan Rezeki khususnya dibulan Suci Ramadhan Kali ini, dimana juga pada bulan ini masih dalam masa pandemi Covid-19. Saling berbagi dan Tolong-menolong sesama yang membutuhkan menjadi kunci utama pada kegiatan ini.

Kegiatan Training Of Trainer Pengurus Himaski Periode 2021

(10/04/2021) Kegiatan training of trainer dilaksanakan di ruangan FKIP 22 Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Tadulako. Dengan mengangkat Tema “Menumbuhkan Semangat Kepemimpinan yang berkarakter, berakhlak, bertanggung jawab dan berjiwa kreatif di Era Covid-19”

Pada kegiatan ini dibuka langsung oleh Bapak Dr. Tri Santoso, M.Si selaku Koordinator Program Studi Pendidikan Kimia dan dihadiri juga oleh Bapak Dr. Kasmudin Mustapa, S.Pd., M.Pd selaku Pembina Himpunan Mahasiswa Pendidikan Kimia.

Pak Tri menyampaikan di sambutannya “semoga dengan diadakannya kegiatan ini Pengurus baru HIMASKI memiliki landasan dan pengetahuan dasar bagaimana cara berorganisasi yang baik untuk dan mau mengabdi untuk HIMASKI kedepannya”

Rapat Kerja Perdana Pengurus HIMASKI Periode 2021

Sabtu, (27/03/2021) di ruang FKIP 55 ProgramStudi Pendidikan Kimia. Telah berlangsung Rapat perdana pengurus baru HIMASKI periode 2021 dimana pada rapat kali ini membahas mengenai Program Kerja yang akan dijalankan setahun kedepan.

Rapat dibuka langsung oleh bapak Dr. Kasmudin Mustapa, S.Pd., M.Pd selaku pembina HIMASKI periode 2021 dan beberapa warga himaski lainnya.

Sosialisasi Program Studi Pendidikan Kimia Ke Sekolah Sekolah di Kabupaten Morowali

0

Kamis, 18 Maret 2021, Bapak Dr. Irwan Said, M.Si selaku Dosen program studi pendidikan kimia yang melakukan sosialisasi ke sekolah yang ada di kabupaten morowali yaitu SMA Negeri 1 Bungku Tengah Kab. Morowali dan SMA Negeri 1 Witaponda Kab. Morowali

Sosialisasi kesekolah yang dilakukan dengan tujuan memperkenalkan pendidikan kimia agar nantinya siswa yang lulus sekolah bisa melanjutakan pendidikannya di prodi pendidikan kimia fkip untad.

Sosialisasi Program Studi Pendidikan Kimia Ke Sekolah-Sekolah

0

Rabu, 17 Maret 2021, Bapak Dr. H. Suherman, M.S. dan Dr. Ratman, S.Pd., M.Pd merupakan Dosen Program Strudi Pendidikan Kimia, serta bapak Kaipal Akmal, S.Pd merupakan Staf Program studi pendidikan kimia yang melakukan sosialisasi ke sekolah yang ada di kabupaten pasangkayu, terutama SMA 1 Pasangkayu, SMA 1 Bambalamotu dan SMA 1 Bambaira.

Sosialisasi kesekolah yang dilakukan dengan tujuan memperkenalkan pendidikan kimia Bapak Dosen dan Staf menyampaikan tentang visi misi prodi pendidikan kimia, profil lulusan, serta fasilitas sarana dan prasarana yang akan di dapatkan jika berkuliah di program studi pendidikan kimia agar nantinya siswa yang lulus sekolah bisa melanjutakan pendidikannya di prodi pendidikan kimia fkip untad.

Sosialisasi Program Studi Pendidikan Kimia Ke Sekolah Sekolah di Donggala

0

Sabtu, 13 Maret 2021. Koordinator bersama dosen program studi pendidikan kimia melakukan sosialisasi di SMA yang ada di donggala. Dalam rangka mengenalkan program studi pendidikan kimia, visi misi program studi pendidikan kimia kepada siswa yang nantinya akan masuk ke perguruan tinggi.

 

Brosur dan Leaflet untuk Kegiatan Sosialisasi Ke Sekolah Sekolah

0

Kamis, 2 Maret 2021. Program Studi Pendidikan Kimia membuat Brosur dan Leaflet untuk Kegiatan Sosialisasi Ke Sekolah-Sekolah yang nantinya akan di tempel di sekolah-sekolah dan brosur yang di cetakpun akan di bagikan ke siswa.

Dengan adanya brosur dan leaflet yang di bawah oleh dosen yang akan pergi kesekolah- sekolah memudahkan siswa yang tidak sempat hadir saat sosialisasi bisa melihat brosur di mading sekolah mereka atau meminta leafleat kepada teman mereka yang sudah di bagikan disekolah agar kiranya siswa-siswa tersebut memiliki minat setelah lulus untuk masuk di program studi pendidikan kimia

 

Serah Terima Jabatan Pengurus Himaski Periode 2020 kepada Pengurus Himaski Periode 2021

Serah terima jabatan pengurus Himaski 2020 kepada pengurus Himaski 2021 telah berlangsung di sekretariat himaski pada Senin (01/03/2021)

Moh Zikri selaku ketua Himpunan Mahasiswa Kimia periode 2020 langsung memberikan jabatan ke Aldi Fahril Uke sebagai Ketua terpilih Himpunan Mahasiswa Kimia 2021

dengan harapan dapat melanjutkan kepengurusan di HIMASKI selama setahun, dan menjadikan HIMASKI sebagai wadah mahasiswa pendidikan kimia untuk dapat mengetahui cara berorganisasi yang baik, bertanggung jawab, mengembangkan minat dan bakat dan siap mengabdi untuk HIMASKI yang lebih baik lagi.

Pelatihan Persiapan KN-MIPA Tingkat Wilayah 2021

Dalam rangka persiapan Kompetisi Nasional MIPA (KN-MIPA) Tingkat Wilayah 2021, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako (FKIP UNTAD) menyelenggarakan pelatihan intensif yang bertujuan memperkuat kompetensi mahasiswa di bidang matematika, fisika, kimia, dan biologi. Ibu Yuli Nurmayanti, S.Pd., M.Sc memberikan pembinaan pada bidang Kimia Anorganik (PN).