Program Studi Pendidikan Kimia (PSPK) adalah salah satu program studi di Jurusan Pendidikan MIPA dalam lingkungan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Tadulako. PSPK dibuka untuk memenuhi kebutuhan konsumen terutama kebutuhan guru kimia di Sulawesi Tengah, khususnya dan di Indonesia pada umumnya. PSPK dibuka berdasarkan Keputusan Direktur Pembinaan Sarana Akademik Dirjen DIKTI No. 313/D2/89 tanggal 7 Februari 1989. Sejak berdirinya, PSPK menjadi salah satu program studi di Jurusan Pendidikan MIPA FKIP Universitas Tadulako yang cukup diminati oleh mahasiswa.
PSPK memiliki kinerja yang cukup baik, walaupun masih memiliki beberapa kelemahan. Namun demikian semangat seluruh komponen program studi untuk mengembangkanya ke arah yang lebih baik sangat tinggi. Hal ini dibuktikan dengan adanya semangat untuk mengembangkan diri masing-masing staf pengajar yang cukup tinggi seperti upaya untuk memperoleh peluang studi lanjut, baik S2 maupun S3.
Saat ini PSPK mempunyai tenaga dosen yang cukup kompeten di bidang sains kimia, pendidikan kimia dan aplikasinya. Saat ini PSPK memiliki akreditasi B berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi Depdiknas No. 010/BAN PT/Ak-IX/S 1/VII/2005 tanggal 7 Juli 2005. Kesinambungan PSPK dengan mutu yang tinggi perlu selalu dievaluasi, berbasis evaluasi diri.